Kamad : Buku Pelajaran Sangat Penting Tunjang Suksesnya Penerapan Kurikulum Merdeka
Minggu 30-07-2023 10:40:18 WITA 15 Kali
Kamad: Buku Pelajaran Sangat Penting Tunjang Suksesnya Penerapan Kurikulum Merdeka

Martapura (MIN 16 Banjar Martapura) – Agar Penerapan Kurikulum Merdeka di MIN 16 banjar berjalan dengan baik dan lancar, Kamad Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 16 Banjar Eddy Ruzhami, S.Ag,M.Pd menghimbau kepada tim pengembang kurikulum di madrasah tersebut untuk segera mempersiapkan sarana prasarana yang mendukung jalannya penerapan kurikulum merdeka.khususnya buku-buku pelajaran
Didampingi Kordinator Sarpras, Nurul Qamariyah S,Pd memantau secara langsung di ruang Guru penyusunan dan pemilahan buku-buku pelajaran yang akan digunakan guru dan siswa dalam proses pembelajaran nantinya.
Adapun penerapan kurikulum merdeka tersebut baru akan diterapkan dikelas 1 dan 4 sedangkan untuk kelas 2,3,5 dan 6 masih memakai kurikulum terdahulu yaitu kurikulum 2013.
Menurut Nurul untuk buku pelajaran sudah terpenuhi hamper seluruhnya, dan untuk buku yang digunakan Sebagian dibeli dengan menggunakan dana BOS, dan akan dipinjamkan kepada siswa selama pembelajaran berlangsung. “Namun juga diperbolehkan untuk dibawa pulang kalau ada tugas-tugas yang harus mereka kerjakan di rumah,” ujarnya Kamis (20/07/23).
Kamad berharap dengan dilengkapinya sarana prasarana untuk belajar para siswa akan lebih semangat dan termotivasi untuk mengikuti setiap proses pembelajaran yang akan mereka terima setaip hari disekolah,
”Mudah-mudahan dengan adanya buku-buku dan sarana lainnya yang memadai para siswa tidak merasa cemas atau kesulitan lagi dalam mencari referensi tugas dari guru-guru karena semuanya sudah tersedia, hingga memacu mereka menjadi semangat dalam belajarnya hingga menjadi siswa yang berprestasi dan mandiri,” harapnya.
Penulis : Barkatiyah
Foto : Eddy
Editor / Redaktur : yanti
